Nabung Rp6000-an per hari di reksa dana bisa beli hewan kurban

Hari Raya Idul Adha 1440 H atau hari raya kurban tinggal menghitung hari, yakni pada 11 Agustus 2019 mendatang. Selain umat muslim di seluruh dunia melaksanakan ibadah haji ke tanah suci Mekkah, umat muslim yang lain yang tidak bisa berangkat haji tahun ini mereka berbondong-bondong membeli hewan kurban.
Berkurban hukumnya ialah sunnah muakkad, atau sunnah yang sangat dianjurkan pelaksanaannya. Dengan kata lain bagi kalian yang telah mampu untuk berkurban segeralah berkurban. Dalam sebuah riwayat, Aisyah Ra menuturkan dari Rasulullah shallallâhu ‘alaihi wasallam bahwa beliau bersabda, “Tidak ada suatu amalan yang dikerjakan anak Adam (manusia) pada hari raya Idul Adha yang lebih dicintai oleh Allah dari menyembelih hewan. Karena hewan itu akan datang pada hari kiamat dengan tanduk-tanduknya, bulu-bulunya, dan kuku-kuku kakinya. Darah hewan itu akan sampai di sisi Allah sebelum menetes ke tanah. Karenanya, lapangkanlah jiwamu untuk melakukannya.” Berkurban sangat dianjurkan bagi kalian yang telah mampu. Dalam sebuah riwayat dari Abu Hurairah, Rasulullah shallallâhu ‘alaihi wasallam bersabda, “Siapa yang memiliki kemampuan untuk berkurban, tetapi ia tidak mau berkurban, maka sesekali janganlah ia mendekati tempat shalat kami.”
Tujuan berkurban diantaranya:
# Bersukur atas segala yang di berikan Allah SWT
# Peduli dengan sesame
# Mensucikan harta dan jiwa
# Mendapatkan ampunan
# Meneladani Nabi
Masih banyak lagi tujan yang dan manfaat yang kita peroleh dengan berkurban, maka dari itu yuk kita berkurban.
Dengan Rp6000-an saja perhari kita bisa banget loh berkurban. Berikut simulasinya bagaimana dengan Rp6000-an perharinya kita bisa berkurban.

SIMULASI INVESTASI
Bagi temen-temen muslim sekalian yuk kita berkurban tahun ini, agar kita mendapatkan berkah dari sang pencipta. Apakah kalian telah memiiliki tabungan yang cukup untuk membeli seekor kambing/domba atau bahkan sapi? Dan berpakah harga hewan kurban tersebut sekarang ini?
Saat ini harga seekor kambing dengan berat 35 Kg berkisar Rp3.000.000 –an. Sedangan untuk seekor sapi dengan bobot 200 Kg berkisar di Rp16.000.000 –an.
Jumlah uang tersebut tidak bisa disepelekan, kalian harus meniatkan dan mempersiapkannya dari jauh-jauh hari.
Ada cara yang sangat membantu anda untuk menyiapkan dana tersebut yakni dengan menabungkan uang Anda ke reksa dana syariah. Berikut simulasinya.

Kita awali dengan jika kita ingin berkurban kambing, berikut simulasinya:

Jika kita mampu menyisihkan uang setiap bulannya Rp200 ribu atau sekitar Rp6000 –an perhari selama satu tahun penuh untuk diinvestasikan ke produk Reksa Dana Pinnacle Sharia Money Market Fund yang dikelola oleh PT. Pinnacle Persada Investama atau Pinnacle Investment.
Jika Anda benar-benar disiplin dalam berinvestasi dalam jangka waktu 1 tahun kita berinvestasi Anda telah mengumpulkan Rp3,4 juta. Bukan hanya itu saja melainkan uang yang kalian investasikan akan bertambah Rp124,17 ribu atau sekitar 3,65 persen, sehingga total uang Anda mencapai Rp3,52 juta.
Dengan uang segitu Anda telah mempunyai uang yang cukup untuk membeli hewan kurban berupa seekor kambing.

Sementara jika Anda tertarik untuk berkurban sapi berikut simulasinya:

Jika kita mampu menyisihkan uang setiap bulannya Rp1 juta atau sekitar Rp34000 –an perhari selama satu tahun penuh untuk diinvestasikan ke produk Reksa Dana Pinnacle Sharia Money Market Fund yang dikelola oleh PT. Pinnacle Persada Investama atau Pinnacle Investment.
Jika Anda benar-benar disiplin dalam berinvestasi dalam jangka waktu 1 tahun kita berinvestasi Anda telah mengumpulkan Rp17 juta. Bukan hanya itu saja melainkan uang yang kalian investasikan akan bertambah Rp620,86 ribu atau sekitar 3,65 persen, sehingga total uang Anda mencapai Rp17,62 juta.
Dengan uang segitu kita telah mampu untuk berkurban sapi.
Dengan kita berinvestasi pada instrument investasi reksa dana syariah kita telah dapat mengumpulkan uang untuk berkurban dan lagi investasi tersebut tidaklah mengandung riba.
Yuk kita berkurban!

Sumber:
HEWAN KURBAN
SIMULASI REKSA DANA

Facebooktwitterredditlinkedintumblrmail
Tags:

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *